:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4014637/original/064186400_1651805684-20220505-_Keindahan_Pantai_Kelan_di_Samping_Bandara_Ngurah_Rai-1.jpg)
Liputan6.com, Bandung – Provinsi Bali dikenal sebagai salah satu destinasi wisata paling populer di Indonesia bahkan di dunia. Daya tarik utamanya adalah keindahan alam yang luar biasa mulai dari pantai eksotis seperti Kuta dan Nusa Dua hingga pegunungan sejuk seperti Kintamani dan Danau Batur.
Wisatawan lokal maupun mancanegara sering kali datang ke Bali untuk menikmati ragam aktivitas luar ruangan seperti berselancar, menyelam, mendaki, atau sekadar bersantai di alam terbuka.
Namun, untuk memaksimalkan pengalaman berwisata tersebut mengetahui prakiraan cuaca menjadi hal yang sangat penting. Terutama jika Musim hujan yang umumnya terjadi bisa mengganggu aktivitas wisata terutama di alam terbuka.
Oleh karena itu, wisatawan disarankan untuk memantau prakiraan cuaca sebelum merencanakan kegiatan di luar ruangan agar perjalanan mereka tetap aman dan menyenangkan. Informasi cuaca yang akurat sangat berguna dalam menentukan waktu terbaik untuk melakukan aktivitas tersebut.
Di Indonesia sendiri prakiraan cuaca biasanya dibagikan oleh BMKG atau aplikasi cuaca untuk membantu pengunjung dapat menghindari bahaya yang mungkin timbul akibat cuaca ekstrem atau menghindari waktu-waktu yang kurang cocok menikmati wisata alam.
Adapun melalui artikel ini, merangkum rincian prakiraan cuaca pada hari ini, Minggu, 4 Mei 2025. Informasi tersebut dilansir melalui situs web resmi BMKG untuk sejumlah wilayah di Provinsi Bali.
Simak Video Pilihan Ini:
Ngeri, Detik-detik Puting Beliung Memporakporandakan SPBU Ambarawa
Prakiraan Cuaca Provinsi Bali Minggu, 4 Mei 2025
… Selengkapnya
1. Jembrana
Hujan Ringan
Suhu: 24-30°C
Kelembapan: 75-98%
2. Tabanan
Hujan Sedang
Suhu: 24-31°C
Kelembapan: 84-98%
3. Badung
Hujan Ringan
Suhu: 24-32°C
Kelembapan: 66-98%
4. Gianyar
Hujan Ringan
Suhu: 24-31°C
Kelembapan: 79-95%
5. Klungkung
Hujan Ringan
Suhu: 24-31°C
Kelembapan: 61-92%
6. Bangli
Hujan Ringan
Suhu: 20-27°C
Kelembapan: 78-99%
7. Karangasem
Hujan Ringan
Suhu: 20-27°C
Kelembapan: 72-97%
8. Buleleng
Hujan Ringan
Suhu: 24-30°C
Kelembapan: 77-93%
9. Kota Denpasar
Hujan Ringan
Suhu: 24-32°C
Kelembapan: 71-94%
Sebagai informasi, data prakiraan cuaca harian dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari update terkini BMKG.
Leave a Reply